Kamis, 05 Mei 2022

Arus Balik Lebaran 2022, Tol Palikanci Ramai Macet

 



Jendela Bangsa Awdi - Cirebon - Lalu lintas arus balik kendaraan melintas di jalan Tol Palimanan-Kanci (Palikanci) Cirebon, Jawa Barat, macet. Bahkan di sekitar tempat istirahat KM 208 macet parah, dikarenakan banyaknya pengendara parkir di bahu jalan.

"Memang kalau sehabis subuh, banyak kendaraan yang parkir di bahu jalan (sehingga menghambat arus lalu lintas). Tapi dipastikan ramai lancar," kata Kasatlantas Polres Cirebon Kota AKP Triyono Raharja di Cirebon, Kamis 05 Mei 2022.

Triyono mengatakan dengan banyaknya pengendara yang parkir di bahu jalan membuat arus lalu lintas sering tersendat, dan melambat. 

Padahal parkir di bahu jalan itu sangat membahayakan bagi para pengendara baik yang sedang bergerak maupun terparkir.

Untuk itu, ia mengimbau, agar pengendara tidak parkir di bahu jalan, dan ketika tempat istirahat sudah penuh lebih baik ke luar tol terlebih dahulu untuk beristirahat. "Kita sering kali memperingatkan agar tidak parkir di bahu jalan," tuturnya.

Pada Kamis (05/05/2022) pagi sekitar jam 06.21 WIB kendaraan yang mengarah ke Jakarta di Tol Palikanci Cirebon, atau arus balik sangat mendominasi.

Bahkan antara kendaraan yang berada di depan dan belakang tidak ada jeda terlalu panjang, berbeda dengan arus yang mengarah ke Jawa Tengah, malah cenderung sepi.

Selain itu di sekitar tempat istirahat KM 208, banyak pengendara yang parkir di bahu jalan karena di tempat istirahat kapasitas parkir sudah melebihi.


Laporan : Ruhiyat/Sheva

Editor : M. Ilham Maulana

Rabu, 04 Mei 2022

Sedang Meliput Arus Balik, Seorang Wartawan JB Awdi Di Tabrak Oleh Mobil Hingga Patah Tulang





Jendela Bangsa Awdi - Cirebon - Kecelakaan terjadi di Pasar Mundu, Kabupaten Cirebon pada Rabu, 04 Mei 2022. Akibatnya, sejumlah korban mengalami luka-luka.

Berdasarkan data yang diperoleh dari Polres Cirebon Kota, sedikitnya terdapat 5 korban mengalami luka akibat kecelakaan tersebut.

Kecelakaan diduga akibat pengemudi Daihatsu Sigra yang mengantuk.

Mobil yang dikendalikannya hilang kendali saat melintas di Jalan Raya Cirebon-Losari, lebih tepatnya di depan Pasar Mundu.

Para korban adalah pengemudi sepeda motor, warga yang dibonceng, hingga Wartawan dari Jendela Bangsa Awdi yang sedang Meliput Arus Balik berada di lokasi.

Adapun pengemudi Daihatsu Sigra tersebut diketahui berinisial S (52), warga Desa Kanci, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon.

Sementara korban diantaranya adalah Wartawan dari Jendela Bangsa Awdi sepeda motor Honda Beat dengan plat nomor E 5396 CZ berinisial S, warga Desa Luwung, Kecamatan Mundu. S mengalami luka di kaki kanan (Patah Tulang) dan dirawat di rumah sakit.

 Korban lain adalah pejalan kaki berinisial AR (62),  warga Desa Mundu Pesisir, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon.

AR mengalami luka pada kaki sebelah kanan, dan dalam kondisi sadar. Namun, korban harus diobservasi di RS Pelabuhan Cirebon.

Korban berikutnya adalah pejalan kaki berinisial EI (22), warga Desa Bandengan, Kecamatan Mundu, korban juga diobservasi di RS Pelabuhan.

Berikutnya adalah pengemudi sepeda motor Honda Vario nomor polisi E 5196 OA, berinisial AS (39), warga Kelurahan Pegambiran, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon. Korban diobservasi di RS Pelabuhan.

Kemudian korban lainnya adalah yang dibonceng Honda Vario berinisial N (32) warga Kelurahan Pegambiran, Kecamatan Lemahwungkuk. Juga diobservasi di RS Pelabuhan.

Dari laporan Polres Cirebon Kota, kecelakaan di Pasar Mundu terjadi pagi tadi sekitar pukul 06.00 WIB.

Kecelakaan tersebut terekam dalam CCTV yang berada di Pasar Mundu. Saat kejadian nampak kendaraan Daihatsu Sigra tersebut melaju ke arah Kanci.

Daihatsu Sigra nomor polisi T 1801 BB dikemudikan S diduga mengantuk, sehingga tidak bisa mengendalikan kendaraan yang dikemudikannya.

Mobil berwarna merah tersebut menabrak  Wartawan Jendela Bangsa Awdi yang sedang Meliput Arus Balik dengan sepeda motor Honda Beat nopol E 5396 CZ.

Belum berhenti, mobil tersebut menabrak pejalan kaki atas nama AR dan menabrak EI. Setelah itu menabrak sepeda motor Honda Vario nomor polisi E 5196 OA yang dikemudikan AS berboncengan dengan N.

Tabrakan tersebut mengakibatkan para korban mengalami luka-luka dan dibawa ke RS Pelabuhan Kota Cirebon dan RS Permata.

Sedangkan untuk kepentingan penyeledikan dan penyidikan kasus kecelakaan mobil tabrak motor di Pasar Mundu, kendaraan diamankan di Unit Laka Lantas Polres Cirebon Kota.


Laporan : Team JB Awdi

Editor : M. Ilham Maulana

Viral