Sabtu, 31 Agustus 2024

Selama Agustus 2024, Satreskrim Polresta Cirebon Ungkap 9 Kasus Kejahatan


Kab.Cirebon, Media Analis Indonesia - Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Cirebon berhasil mengungkap 9 kasus kejahatan selama periode Agustus 2024. Petugas juga berhasil mengamankan 14 tersangka dari hasil pengungkapan 9 kasus tindak pidana tersebut.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, mengatakan, 9 kasus yang telah diungkap itu terdiri dari 2 kasus pencurian dengan pemberatan (curat), 3 kasus pencurian dengan kekerasan (curas), 2 pencurian sepeda motor (curanmor), 1 kasus pembunuhan, dan 1 kasus satwa dilindungi.

"Kami juga mengamankan 2 tersangka kasus curat, 4 tersangka kasus curas, 6 tersangka kasus curanmor, 1 tersangka kasus pembunuhan, dan 1 tersangka anak kasus satwa dilindungi," kata Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, Jumat (30/8/2024).

Ia mengatakan, jajarannya juga turut mengamankan sejumlah barang bukti dari hasil pengungkapan seluruh kasus tindak pidana tersebut. Hingga kini, seluruh tersangka dan barang bukti tersebut masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Menurutnya, tersangka kasus pembunuhan dijerat Pasal 44 ayat (3) UU RI Nomor 23 tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (PKDRT) dan atau Pasal 338 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun. Sementara tersangka kasus curas pencurian rel kereta api dijerat Pasal 363 KUHPidana dan diancam maksimal 9 tahun penjara.

Selain itu, tersangka kasus satwa dilindungi dijerat Pasal 21 ayat 2 huruf a dan atau Pasal 40A ayat (1) huruf d Undang-undang RI Nomor 32 tahun 2024 Tentang Perubahan atas Undang-undang Nomor 5 Tahun 1990 Tentang Konservasi Sumber daya alam Hayati dan Ekosistemnya ancaman hukuman pidana penjara paling lama 15 tahun dan pidana denda paling sedikit kategori IV dan paling banyak kategori VII.

"Pengungkapan 9 kasus ini merupakan komitmen Polresta Cirebon dalam menekan angka kriminalitas di wilayah Kabupaten Cirebon untuk memberikan rasa aman kepada seluruh elemen masyarakat sehingga jajarannya tidak akan pernah berhenti memberantas tindak kriminal semacam itu," ujarnya.

Ilham

Jumat, 30 Agustus 2024

Babinsa Koramil Sanankulon Dan Warga Kalipucung, Gotong Royong Renovasi MI Roudhotul Mutaalimin

 

Blitar, Media Analis Indonesia - Sebagai wujud kepedulian terhadap pendidikan, Babinsa Koramil 0808/04 Sanankulon dipimpin Serka Ponidi bersama warga setempat, pagi ini melaksanakan kegiatan gotong royong kerja bakti untuk merenovasi bangunan Madrasah Ibtidaiyah (MI) Roudhotul Mutaalimin, yang berlokasi di Desa Kalipucung Kec. Sanankulon Kab. Blitar, Jumat (30/8/2024).

Kegiatan gotong royong ini, dilaksanakan dengan semangat kebersamaan dan kolaborasi yang erat antara Babinsa, warga,serta pihak sekolah. Renovasi bangunan MI Roudhotul Mutaalimin ini dilakukan dengan tujuan untuk menciptakan lingkungan belajar yang lebih nyaman dan memadai bagi para siswa siswi.

Melalui kerja bakti bersama ini, diharapkan fasilitas pendidikan dapat ditingkatkan, sehingga proses belajar mengajar dapat berjalan lebih baik.

Babinsa Koramil Sanankulon dan warga setempat, bekerja sama dalam merenovasi bangunan MI Roudhotul Mutaalimin ini dan berkomitmen untuk memberikan yang terbaik, demi mendukung kemajuan pendidikan di Desa Kalipucung.

Danramil 0808/04 Sanankulon Kapten Inf Supriadi menyampaikan," Kegiatan gotong royong kerja bakti ini, semoga menjadi contoh nyata dari sinergi yang solid antara Babinsa, masyarakat dan pihak sekolah dalam mendukung pembangunan pendidikan di daerah," ujarnya.

Ia juga berharap," Melalui kegiatan renovasi bangunan MI Roudhotul Mutaalimin ini, kualitas fasilitas pendidikan di Desa Kalipucung akan meningkat, serta memberikan motivasi bagi para siswa siswi dalam mengejar prestasi yang lebih baik," harapnya 

(Dwi)

Kodim 0614/Kota Cirebon Laksanakan Panen Raya Padi, Sukseskan Hanpangan.


KOTA CIREBON, Media Analis Indonesia -  _Kodim 0614/Kota Cirebon melaksanakan panen raya padi dalam rangka Ketahanan Pangan (Hanpangan) Nasional Tahun 2024. Dimana Program Hanpangan ini adalah merupakan program dari Pemerintah Pusat yang bekerja sama dengan TNI AD, dan telah menjadi salah satu program unggulan dari Bapak KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak. 

Panen raya padi ini berlangsung di lahan pertanian Bapak Inen anggota Kelompok Tani (Poktan) Blok Sidemung RW.04/Kedungmenjangan KEl. KAlijaga Kec. Harjamukti Kota Cirebon.(Jum’at, 30/8/24) 

Panen raya ini dilaksanakan langsung oleh Komandan Kodim 0614/Kota Cirebon Letkol Inf Saputra Hakki, SH., M.P.M didampingi oleh PAsiter Dim 0614/Kota Cirebon, Babinsa Kalijaga dan Bapak Inen Kelompok Tani Blok Sidemung Kel. Kalijaga. 

Komandan Kodim 0614/Kota Cirebon turun langsung ke sawah bersama anggota dengan membawa arit dan mengenakan topi caping untuk memanen secara simbolis lahan pertanian Kelompok Tani Blok Sidemung. Adapun luas lahan pertanian yang saat ini sedang dipanen sekitar 5 Ha dari luas lahan sekitar 22 Ha untuk jenis padi Inpari 49.

Komandan Kodim 0614/Kota Cirebon Letkol Inf Saputra Hakki, SH., M.P.M, mengatakan, panen raya ini menjadi rutinitas biasa yang dilakukan oleh para petani, namun adanya kehadiran Kami TNI AD (Kodim 0614/Kota Cirebon) diharapkan mampu meningkatkan motivasi petani untuk lebih semangat lagi dalam bertani guna mewujudkan Indonesia swasembada pangan. 

Untuk diketahui bersama bahwa kebutuhan pangan adalah kebutuhan dasar, seiring dengan meningkatknya pertumbuhan manusia. Memang kita tidak akan bisa menghentikan itu karena ada keinginan.”tutur Dandim 0614/Kota Cirebon.”

“TNI AD ikut terlibat dalam ketahanan pangan nasional karena sudah banyak negara pengekspor beras membatasi diri. Indonesia memiliki daerah yang luas dan seharusnya bagus untuk swasembada pangan,” kata Letkol Inf Saputra Hakki.”

Dandim 0614/Kota Cirebon ingin mengajak kepada para generasi muda penerus bangsa untuk mau turun ke sawah guna menjaga ketahanan pangan nasional yang mulai berkurang, lantaran tidak banyak dari pemuda yang tertarik untuk turun dengan ilmu yang didapatkannya agar hasil panen setiap petani di Indonesia bisa meningkat dan berkwalitas.

“Hasil padi sangat bagus dan ini sangat mencukupi dan melengkapi kebutuhan pangan di wilayah Kota Cirebon. Mudah-mudahan dengan kegiatan panen raya ini petani lebih semangat untuk menanam padi, karena padi merupakan kebutuhan pokok pangan masyarakat dan guna menekan angka inflasi,” pungkas Dandim 0614/Kota Cirebon.

(Dwi)

Kamis, 29 Agustus 2024

Upacara penutupan Dikreg Sespimpti Ke 33 dan Sespimen Ke 64 TA. 2024




Bandung, Media Analis Indonesia - Irwasda Polda Jabar Kombes Pol. Kalingga rendra, S.E., M.H. menghadiri kegiatan upacara penutupan Dikreg Sespimpti ke 33 dan Sespimen ke 64 TA. 2024, bertempat di Gedung Utaryo Sespim, Kamis (29/8/2024)                 

Turut hadir Kapolri, Dankor Brimob, Kalemdiklat, Kadiv Humas, Ass SDM, Ka Sespim beserta para pejabat lainnya. 

Dalam sambutannya, Ka Sespim Irjen Pol. Prof. Cryshnanda Dwilaksana mengatakan pendidikan Sespimpti dan Sespimen dilakukan guna menghasilkan sosok pemimpin nasional yang memiliki kemampuan manajerial dan kemampuan operasional. Sebab, hal itu sangat dibutuhkan dalam kepemimpinan strategis pada institusi Polri, Kementrian maupun Lembaga.

Sespimti Polri diharapkan menghasilkan pemimpin yang profesional, cerdas, bermoral dan modern dalam keutamaannya bagi kemanusiaan, keteraturan sosial dan peradaban yang transformatif, kolaboratif, pro aktif dan problem-solving." Ujarnya

Beliau menyebutkan sesuai dengan tema tahun ini, peserta didik Sespimti dan Sespimen diharapkan bisa mewujudkan kepemimpinan tingkat tinggi dan menengah Polri, Kementrian dan Lembaga sesuai dengan visi prediktif, responsibilitas, tranparansi serta berkeadilan (Presisi). Dengan begitu lulusan Sespimpti dan Sespimen Polri dapat memberikan pelayanan terbaik menuju Indonesia maju.

Pada tahun ini terdapat peserta didik dari Polri sebanyak 76 orang, reguler 74 orang, program matrikulasi sebanyak 2 orang, TNI sebanyak 19 orang diantaranya Angkatan darat 7 orang, Angkatan Laut 6 orang dan Angkatan Udara 6 orang.

Seluruh peserta telah mendapatkan pengarahan tentang pentingnya moralitas, kejujuran dan keadilan. Para peserta juga mempelajari mengenai pengendalian diri dengan adanya kesadaran, tanggung jawab dan disiplin. 

Bagi peserta yang telah mengikuti pendidikan diharapkan dapat menjadi ikon kebhinekaan, toleransi, anti korupsi dan anti narkoba.

Hadir pada kegiatan tersebut Pejabat Utama Mabes Polri, Irdam III Siliwangi, Irwasda Polda Jabar serta Para tamu undangan.

Ilham

Musyawarah Pembangunan Pengembangan Jaringan Distribusi Dan Sambungan Rumah (SR) Desa Bongas Wetan Kecamatan Sumberjaya Kabupaten Majalengka


Majalengka, Media Analis Indonesia - Pembangunan Pengembangan Jaringan Distribusi Dan Sambungan Rumah (SR) oleh CV. OASIS TEKNIK sebagai pelaksana khususnya yang sedang berlangsung di Desa Bongas Wetan Kecamatan Sumberjaya Kabupaten Majalengka diduga menjadi polemik bagi warga yang rumahnya dekat dan berada disekitar lokasi pembangunan.

Kekhawatiran warga itu sendiri bukan tanpa alasan yang jelas, ini dikarenakan warga disekitar lokasi pembangunan merasa tidak pernah diajak bermusyawarah terkait dengan titik lokasi pembangunan karena warga sekitar khawatir akan dampak negatif dari pembagunan tersebut.

Wargapun menanyakan hal tersebut kepada Kepala Desa Bongas Wetan Kecamatan Sumberjaya Kabupaten Majalengka dan akhirnya sepakat untuk bermusyawarah bersama-sama antara warga dengan Dinas terkait yang difasilitasi oleh pemerintahan Desa Bongas Wetan serta dihadiri oleh Camat Kecamatan Sumberjaya dengan waktu dan tempat yamg telah disepakati.

Pembangunan Pengembangan Jaringan Distribusi Dan Sambungan Rumah (SR) bersumber dari Dana Alokasi Khusus DAK.TA2024 malalui Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Dan Pertanahan Kabupaten Majalengka dengan nominal anggaran Rp 649.491.000,- (Enam Ratus Empat Puluh Sembilan Juta Empat Ratus Sembilan Puluh Satu Ribu Rupiah) serta waktu pelasanaan 120 (SeratusDua Puluh) Hari Kalender dimulai dari 17 Juli 2024 sesuai yang tercantum dalam papan kegiatan.

Musyawarah dilaksananan pada Hari Selasa Tanggal 27 Agustus 2024 dan dimulai pukul 20.00 WIB serta dihadiri oleh Kepala Desa Bongas Wetan, Camat Sumberjaya, Dinas Teknis (KaBid) terkait serta warga masyarakat Desa Bongas Wetan khususnya yang terdekat dari area atau titik lokasi pembangunan pengembangan jaringan distribusi dan sambungan rumah (SR).

Harapan masyarakat sebelum pelaksanaan kegiatan tersebut masyarakat dilibatkan untuk titik lokasi, karena dikhawatirkan masyarakat terdekat dari titik lokasi terkena imbasnya terutama mengeringnya atau berkurangnya debit air sumur warga. Namun setelah perwakilan dari Dinas terkait memberikan penjelasan ataupun keterangan secara teknis dan panjang lebar, akhirnya wargapun bisa memahaminya. 

Musyawarah berjalan lancar dan kondusif dengan menghasilkan kesepakatan serta pernyataan bersama secara lisan dan tertulis yang ditandatangani bersama.

Camat Kecamatan Sumberjaya juga  berharap masyarakat tidak menghambat kegiatan program pemerintah dan sudah seharusnya masyarakat mendukung kegiatan pelaksanaan program pemerintah sebagai penerima manfaat. Camat Kecamatan Sumberjaya menegaskan juga bertanggung jawab penuh terhadap masyarakat bilamana terjadi hal-hal atau dampak negatif dari pembangunan pengembangan jaringan distribusi dan sambungan rumah (SR) dikemudian hari.

Mudah-mudahan warga masyarakat Desa Bongas Wetan Kecamatan Sumberjaya Kabupaten Majalengka kedepan bisa merasakan manfaat positif dari Pembangunan Pengembangan Jaringan Distribusi Dan Sambungan Rumah (SR).

Hombing

Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil Garum Bantu Panen Jagung Warga Binaannya

 


Blitar, Media Analis Indonesia - Dalam upaya mendukung ketahanan pangan diwilayah binaannya, Babinsa Koramil 0808/02 Garum dipimpin Serda Puji S, pagi ini melaksanakan kegiatan membantu panen jagung di sawah milik Bapak Santoso, yang berlokasi di Kel. Tawangsari Kec. Garum Kab. Blitar, Kamis (29/8/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Koramil Garum berpartisipasi dan memberikan bantuan langsung dalam proses panen jagung di sawah milik Bapak Santoso.

Dengan turun langsung ke sawah, Babinsa Koramil Garum ikut membantu dalam proses panen jagung, sekaligus mendukung ketahanan pangan di wilayah binaannya.

Sementara itu, Danramil 0808/02 Garum Kapten Kav Eko Wahyudiono saat ditemui menerangkan," Kegiatan yang dilakukan Babinsa ini, menunjukkan komitmen serta kepedulian bersama terhadap upaya mendukung ketahanan pangan," ujarnya.

Melalui partisipasi dalam kegiatan panen jagung ini, semoga dapat menjadi contoh positif dan menjadi inspirasi bagi masyarakat setempat, untuk bersama-sama berkontribusi dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah. Diharapkan juga, kegiatan ini akan memicu semangat gotong royong serta adanya kolaborasi yang baik antara Babinsa dan masyarakat, dalam mendukung ketahanan pangan di tingkat lokal," tambahnya.

Lebih lanjut, ia menambahkan," Adanya partisipasi Babinsa Koramil Garum dalam kegiatan ini, harapannya dapat menginspirasi masyarakat yang lainnya, untuk sama-sama berperan aktif dalam usaha kemanunggalan TNI dengan rakyat, khususnya dalam memajukan sektor pertanian dan ketahanan pangan," terangnya 

(Dwi)

3 Penjual Miras di Kabupaten Cirebon Divonis Tipiring


Kab.Cirebon, Media Analis Indonesia - Tiga penjual minuman keras (miras) di Kabupaten Cirebon yang terjaring operasi pekat jajaran Polresta Cirebon telah divonis tipiring. Ketiganya pun divonis denda Rp 500 ribu hingga Rp 1,5 juta.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, mengatakan, penjual miras di wilayah Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon, yang berinisial R dijatuhi vonis denda senilai Rp 500 ribu pada Selasa (27/8/2024).

"Barang bukti berupa 97 botol miras dalam kasus R juga disita untuk dimusnahkan. Kemudian penjual miras lainnya yang juga telah divonis berinisial TE dari Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Cirebon," katanya, Kamis (29/8/2024).

Ia mengatakan, TE divonis denda Rp 1,5 juta dan barang bukti berupa 136 botol miras jenis ciu juga disita untuk dimusnahkan. Selain itu, penjual miras di wilayah Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon, berinisial WR pun turut divonis denda Rp 1 juta.

"Barang bukti yang disita dari WR berupa 70 botol miras jenis ciu, dan nantinya akan dimusnahkan. Mereka merupakan penjual miras yang terjaring razia pekat saat kegiatan KRYD jajaran Polresta Cirebon," ujarnya.

Pihaknya mengakui, kegiatan KRYD tersebut dilaksanakan secara rutin di wilayah hukum Polresta Cirebon. Ia juga mengajak masyarakat menjauhi miras karena hanya akan berdampak negatif bagi kesehatan maupun berpotensi memicu pelanggaran hukum dan kriminalitas lainnya.

Razia miras yang digelar rutin tersebut menunjukan keseriusan Polresta Cirebon dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, dan dipastikan kegiatan pemberantasan miras akan terus berlanjut. 

"Pemantauan terhadap peredaran miras akan kami tingkatkan, kami juga mohon bantuan masyarakat,  jika ada laporan dari masyarakat jangan sungkan untuk menghubungi kami di layanan 110, Kami akan langsung menindaklanjutinya dengan cepat sebagai bagian dari komitmen dalam menjaga kondusivitas wilayah hukum Polresta Cirebon," katanya.

Ilham

Pengambilan Sumpah Jabatan Sebanyak 50 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Majalengka Resmi di Lantik periode 2024 - 2029

 


Majalengka, Media Analis Indonesia - Sebanyak 50 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Majalengka periode 2024-2029 resmi dilantik pada Kamis 29 Agustus 2024 di Gedung Bhineka Yudha Sawala DPRD. Prosesi pengambilan sumpah jabatan berlangsung dengan penuh khidmat dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah Majalengka, hingga Jawa Barat.

Sekretaris DPRD Majalengka, Agus Permana menyampaikan bahwa seluruh anggota DPRD yang baru telah secara sah menjalani sumpah jabatan sebagai wakil rakyat. 

"Secara sah ke 50 anggota DPRD telah diambil sumpahnya," ujar Agus usai acara di DPRD Majalengka. 

Menurutnya, pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 ini membawa perubahan dalam perolehan kursi partai politik di DPRD Majalengka dibandingkan dengan hasil Pemilu 2019. 

PDIP tetap menjadi partai dengan perolehan kursi terbanyak, yakni 15 kursi, diikuti oleh Golkar dengan 7 kursi, PKS dengan 7 kursi, PKB dengan 6 kursi, Gerindra dengan 5 kursi, PAN dengan 5 kursi, PPP dengan 4 kursi, dan Demokrat dengan 1 kursi.

Agus mengungkapkan, Didi Supriadi dari PDIP ditunjuk sebagai Ketua DPRD sementara. Didi, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Hukum dan HAM DPC PDIP, sebelumnya merupakan anggota DPRD Majalengka. 

Sementara itu, posisi Wakil Ketua DPRD sementara diisi oleh Abid Ubaidillah dari PKS.

Sementara Ketua DPRD sebelumnya, Edy Anas Djunaedi, menyampaikan bahwa DPRD Majalengka telah menjalankan fungsi dan kewenangannya dengan baik selama masa jabatannya. Di antaranya, DPRD berhasil menyusun 56 Peraturan Daerah (Perda), 6 Perda Inisiatif, 51 Perda yang diusulkan oleh eksekutif, 3 Peraturan DPRD, 90 keputusan pimpinan DPRD, dan 79 keputusan DPRD.

Edy Anas juga menyampaikan permintaan maaf dan terima kasih kepada seluruh pihak, termasuk masyarakat Majalengka, atas dukungan selama masa kepemimpinannya.

"Dengan dilantiknya anggota DPRD yang baru, diharapkan Majalengka dapat terus maju dan berkembang melalui kebijakan-kebijakan yang berpihak pada kepentingan rakyat," ujar Edy. 

Pj Bupati Majalengka Dedi Supandi mengatakan, anggota dewan yang dilantik mayoritas diisi wajah lama. Sedikitnya ada 23 orang wajah baru yang duduk di parlemen periode 2024-2029.

Dedi berharap anggota dewan yang baru dilantik pada hari ini bisa menjadi mitra pemerintah yang baik. Dia ingin DPRD bisa berkolaborasi dengan pemerintah untuk membangun Majalengka yang lebih baik.

"Harapan kita untuk membangun sama-sama mitra pemerintah daerah berkolaborasi membangun Majalengka yang lebih baik," ujar dia.

Tak hanya itu Dedi juga meminta, anggota DPRD yang baru agar sama-sama mengawal pelaksanaan Pilkada serentak. Dia berharap, pelaksanaan Pilkada di Majalengka berjalan aman dan damai.

"Yang kedua, tadi juga disampaikan amatan kita sama-sama untuk mengawal agar pelaksanaan Pilkada serentak berjalan aman, damai dan demokratis serta lancar," ucapnya.

Pj Bupati Majalengka Dedi Supandi mengatakan, anggota dewan yang dilantik mayoritas diisi wajah lama. Sedikitnya ada 23 orang wajah baru yang duduk di parlemen periode 2024-2029.

Dedi berharap anggota dewan yang baru dilantik pada hari ini bisa menjadi mitra pemerintah yang baik. Dia ingin DPRD bisa berkolaborasi dengan pemerintah untuk membangun Majalengka yang lebih baik.

Tak hanya itu Dedi juga meminta, anggota DPRD yang baru agar sama-sama mengawal pelaksanaan Pilkada serentak. Dia berharap, pelaksanaan Pilkada di Majalengka berjalan aman dan damai.

"Kita sama-sama untuk mengawal agar pelaksanaan Pilkada serentak berjalan aman, damai dan demokratis serta lancar," pungkasnya.

Hombing

Polres Majalengka Gelar Pengamanan Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati

 


Majalengka, Media Analis Indonesia - Polres Majalengka, Polda Jabar, menggelar pengamanan pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka pasangan Eman Suherman-Dena Muhamad Ramdhan di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Majalengka, pada Kamis (29/08/2024) siang. Untuk memastikan kelancaran dan keamanan, Polres Majalengka menerjunkan sebanyak 225 personil, yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Majalengka, Kompol Asep Agustoni, S.E., M.M.

“Alhamdulillah, selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman, tertib, dan lancar,” ungkap Kompol Asep Agustoni saat memimpin pengamanan. Usai kegiatan, Kompol Asep Agustoni juga memimpin apel konsolidasi untuk mengevaluasi pelaksanaan pengamanan dan memastikan kesiapan personil.

Ditempat terpisah, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR., menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan profesionalisme seluruh anggota yang terlibat. “Kami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada ini. Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkoordinasi dan mendukung pengamanan ini,” ujarnya.

Adrian

Kapolres Majalengka Silaturahmi dengan Tokoh Agama dan Masyarakat Desa Jatipamor untuk Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2024


Majalengka, Media Analis Indonesia -  Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, menggelar silaturahmi dengan tokoh agama Ustad H. Nana Mulyana dan tokoh masyarakat H. Bandi dari Desa Jatipamor, Kecamatan Panyingkiran, Kabupaten Majalengka. Kegiatan ini berlangsung di Arana Kopi Teras Kota, Kecamatan Panyingkiran, Kabupaten Majalengka, pada Kamis (29/8/2024). 

Turut hadir dalam acara ini Pejabat Utama (PJU) Polres Majalengka dan Kapolsek Panyingkiran, AKP Asep Rohendi, SH., M.H.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, memperkenalkan diri sekaligus menjalin komunikasi dan koordinasi dengan tokoh agama dan masyarakat setempat. Silaturahmi ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antara kepolisian dengan para tokoh di Majalengka serta membangun sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Kapolres Majalengka mengimbau kepada tokoh agama dan masyarakat Desa Jatipamor agar turut berperan aktif menjaga situasi kondusif selama tahapan pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Majalengka, khususnya di Desa Jatipamor. "Saya berharap tokoh agama dan masyarakat bisa menyampaikan kepada warga untuk menjaga Kamtibmas selama proses Pilkada berlangsung. Partisipasi aktif dan dukungan dari masyarakat sangat penting dalam menjaga ketertiban dan keamanan wilayah kita," ujar AKBP Indra Novianto.

Sementara itu, tokoh agama Ustad H. Nana Mulyana menyambut baik inisiatif silaturahmi yang dilakukan oleh Kapolres Majalengka. "Kami sangat mengapresiasi silaturahmi ini. Ini menunjukkan bahwa Polri peduli dan hadir di tengah-tengah masyarakat. Kami akan mendukung penuh upaya Polres Majalengka dalam menjaga Kamtibmas, terutama menjelang Pilkada 2024," kata Ustad H. Nana Mulyana.

Lebih lanjut, tokoh masyarakat H. Bandi juga menyampaikan hal serupa. Ia menegaskan komitmennya untuk membantu menciptakan suasana yang aman dan kondusif di Desa Jatipamor. "Kami siap bekerja sama dengan Polres Majalengka dalam menjaga keamanan desa kami. Mari kita bersama-sama wujudkan Pilkada yang damai dan demokratis," ungkap H. Bandi.

Silaturahmi ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta membangun kesadaran bersama akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat, terutama menjelang pesta demokrasi Pilkada 2024. Dengan adanya komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat, diharapkan Pilkada di Kabupaten Majalengka dapat berlangsung aman, damai, dan tertib.

Adrian

Rabu, 28 Agustus 2024

Pelantikan Pengurus Karang Taruna Kabupaten Majalengka Masa Bakti 2024-2029

 


Majalengka, Media Analis Indonesia - Sebanyak 70 pengurus Karang Taruna Kabupaten Majalengka masa bakti 2024-2029, berdasarkan SK Pengurus Karang Taruna Provinsi Jawa Barat Nomor : 08.04 / KEP/ 1/ KT - Jabar/ E/VII/2024 dikukuhkan oleh Penjabat Bupati Majalengka, Dedi Supandi, Rabu (28/08/2024) di Hotel Fitra Majalengka. 

Pelantikan dihadiri Forkopimda, Karang Taruna Jawa Barat, para Kepala OPD, Camat, Ormas dan Undangan.

Pj Bupati Dedi Supandi mengucapkan selamat kepada pengurus Karang Taruna Kabupaten Majalengka yang baru dilantik. 

Menurut Dedi peran pemuda khususnya karang taruna dalam ikut serta mendukung pembangunan di Kabupaten Majalengka sangat diharapakan sekali. Sinergitas dengan pemerintah daerah sangat penting karena karang taruna mengakar sampai ke desa yang menjadi salah satu potensi dan sumber penanganan kesejahteraan sosial.

Dengan banyaknya pengurus yang berpengalaman dapat membawa karang taruna ke arah yang lebih baik, maju dan bermanfaat. Semangat, karang taruna harus bisa mengambil peran yang luar biasa bagi kemajuan Kabupaten Majalengka.

“Karang Taruna memiliki tanggung jawab besar untuk melakukan pencegahan dan penanggulangan permasalahan sosial melalui pemberdayaan sosial, dan perlindungan sosial serta program prioritas nasional lainnya. Oleh karena tugas tersebut erat kaitannya dengan Pemda, khususnya Dinas Sosial, maka saya harap program Karang Taruna Majalengka yang akan dijalankan nanti bisa selaras dengan program Pemkab Majalengka,” ucap Dedi.

Sementara Ketua karang Taruna Kabupaten Majalengka Adi Rodiansyah yang baru dilantik mengatakan peran karang taruna dalam kesetiakawanan sosial harus terus di gelorakan oleh semua kalangan.

Peran karang taruna yang hadir di seluruh pelosok desa diharapkan bisa membangkitkan jiwa para pengurus karang taruna untuk terus bersatu padu dalam penangulangan masalah sosial di desa.

" Program karang taruna ke depan akan menghilangkan pinjol dan bank emo dengan bersinergis pihak terkait melalui program peberdayaan sosial yang ada di pelosok desa," ujar Adi.

Karang taruna akan bersinergis dan berkolaborasi dengan pemda dan akan menjadi motor penggerak perubahan yang positif di masyarakat, menjadi pilar pembangunan yang berkelanjutan, dan menjadi contoh baik bagi generasi muda lainnya. 

" Mari kita tingkatkan rasa solidaritas, kebersamaan, semangat gotong royong, bahu membahu demi mencapai tujuan yang telah kita tetapkan,” ungkapnya.

Adapun susunan pengurus Karang Taruna Kabupaten Majalengka Masa Bakti 2024-2029, yakni Ketua Adi Rodiansyah, S.Pd, Sekertaris Cahya, S.Pd dan Bendahara Dion Diahda Yudha.

Hombing

Dandim 0614/Kota Cirebon Hadiri dan Sekaligus Pemukul Gong Pembukaan MTQ Ke- 56 Tingkat Kota Cirebon Tahun 2024.


Kota Cirebon, Media Analis Indonesia -  Bertempat di Panggung Utama Halaman Keraton Kacirebonan Jl. Pulasaren Kel. Pulasaren Kec. Pekalipan Kota Cirebon, telah dilaksanakan kegiatan Pembukaan Lomba MTQ Ke- 56 Tingkat Kota Cirebon Tahun 2024.(Rabu, 28/8/24) malam.

Pj. Walikota Cirebon Drs. Agus Mulyadi, M.Si pada kesempatan tersebut memberikan sambutan dan sekaligus dengan secara resmi membuka Kegiatan MTQ ke-56 Tingkat Kota Cirebon. Di kesempatan itu pula Komandan Kodim 0614/Kota Cirebon Letkol Inf Saputra Hakki, SH., M.P.M melakukan pemukulan gong tanda dimulainya kegiatan Lomba MTQ ke-56 Tingkat Kota Cirebon Tahun 2024 dimulai.

Turut hadir pada kegiatan tersebut antara lain, Drs Moh. Arif Kurniawan ST (Pj Sekda Kota Cirebon), AKBP M. Rano Hadiyanto, S.I.K., M.M (Kapolres Cirebon Kota), Andrie Sulistio.SE (DPRD Kota Cirebon), H. Moh. Khualid, S.Ag., (Kepala Kankemenag Kota Cirebon), K.H. Manarul Hidayat (Pengasuh Pondok Pesantren Al-Mahdiyah Depok),  Pangeran Abdul Gani Natadiningrat, SE (Sultan Kacirebonan IX), Camat dan Lurah se-Kota Cirebon,  Para Ulama,  Tokoh Agama dan Undangan Lainnya.

Pelaksanaan MTQ ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Daerah untuk mengoptimalkan fungsi Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) yang telah kita bentuk dari tingkat Kota hingga tingkat Kecamatan. ‘tutur Agus Mulyadi.”

“Kami juga berharap MTQ ini dapat menjadi ajang untuk melahirkan Qori dan Qoriah yang berkualitas dan berprestasi. Bagi yang berprestasi di tingkat Kota, akan kami kirimkan untuk mengikuti MTQ di tingkat Provinsi.” pungkas Agus Mulyadi Pj. Walikota Cirebon.

Dandim 0614/Kota Cirebon Letkol Inf Saputra Hakki, SH., M.P.M juga menyampaikan, Kegiatan Pelaksanaan MTQ Ke- 56 Tingkat Kota Cirebon ini merupakan momentum untuk mempererat ukhuwah Islamiyah dan membangun Kota Cirebon yang lebih beriman, bertakwa, dan berakhlak mulia serta akan melahirkan para Qori dan Qori’ah yang lebih bagus.

Kegiatan Pembukaan MTQ ke-56 Tingkat Kota Cirebon Tahun 2024 di tutup dengan acara tausiah dan doa yang disampaikan oleh K.H. Manarul Hidayat (Pengasuh Pondok Pesantren Al-Mahdiyah Depok).

(Dwi)

Jelang Pilkada Serentak 2024, Sejumlah Tokoh Agama Ajak Masyarakat Kabupaten Cirebon Jaga Kondusivitas



Kab.Cirebon, Media Analis Indonesia - Menjelang kontestasi Pilkada Serentak 2024, Para tokoh agama tak henti-hentinya ajaj masyarakat agar selalu mengedepankan semangat persatuan dan kesatuan bangsa di tengah perbedaan pandangan dan pilihan.

Ketua PCNU Kabupaten Cirebon, KH Aziz Hakim Syaerozie, mengajak dan mengimbau masyarakat Kabupaten Cirebon khususnya Warga NU Agar dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024 sama sama mnjaga kondusifitas ketertiban dan keamanan masyarakat.

"Kita tidak boleh mudah terprovokasi oleh isu-isu yang tidak benar, berita hoax, dan kami mengajak seluruh warga agar tidak mudah diprovokasi ubtuk ikut aksi aksi anarkis yang justru bukan untum kepentingan masyarakat. Marilah berdemokrasi bergembira dan memilih pemimpin ini harus dilandasi nilai-nilai ibadah," katanya, Kamis (29/8/2024).

Sementara itu, Ketua Umum Yayasan Lembaga Pendidikan Islam Pondok Buntet Pesantren Cirebon, KH. Salman Al-Farisi, S.Pd.I, menghimbau dan mengajak seluruh elemen masyarakat Kabupaten Cirebon khususnya untuk bersama-sama menjaga kondusifitas kamtibmas dan ciptakan kesejukan di masyarakat.

"Marilah kita jadikan pesta demokrasi dalam Pilkada Serentak 2024 ini menjadi pesta demokrasi yag menyenangkan dengan kondisi yang aman dan nyaman. Sehingga kita kita semua tidak mudah terprovokasi dengan isu yang belum tentu kebenarannya apalagi sampai tergiring melakukan demo yang anarkis yang merugikan kepentingan umum dan diri sendiri," ujarnya.

Selain itu, Gembala Jemaat Gereja Bethel Indonesia Arjawinangun dan Penasehat Badan Kerjasama Gereja-Gereja Kabupaten Cirebon, Pendeta Steve Mardianto, MTH, mengimbau masyarakat dapat lebih dewasa dan bijak dalam menyikapi setiap perbedaan yang ada terutama soal pilihan politik.

"Kami menghimbau kepada masyarakat untuk Menjaga kondisi Kondusifitas Kamtibmas menjelang Pilkada Serentak 2024, dan mengingatkan agar tidak mudah terprovokasi isu-isu yang tidak benar, serta tidak terlibat demo anarkis yang merugikan kepentingan umum," katanya.

Ilham

DPD Prabu Satu Nasional (PSN) Jawa Barat Siap Mendukung dan Mensukseskan Pilkada Serentak 2024

Cirebon, Media Analis Indonesia -Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jawa Barat dari organisasi Prabu Satu Nasional (PSN) menyatakan kesiapan penuh untuk mendukung dan mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 yang akan digelar di seluruh wilayah Provinsi Jawa Barat.  Pernyataan tersebut disampaikan dalam pertemuan PSN Jawa Barat yang berlangsung di Sekretariat Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Kota Cirebon, pada Rabu (28/08). 

Dalam pertemuan tersebut, Ketua DPD PSN Jawa Barat, Parta Suwanda , menegaskan bahwa pihaknya telah mempersiapkan langkah-langkah strategis untuk turut serta mengawal proses demokrasi di Jawa Barat. "Kami, DPD PSN Jawa Barat, berkomitmen untuk mendukung sepenuhnya pelaksanaan Pilkada Serentak ini, mulai dari pemilihan Gubernur Jawa Barat,  Walikota serta Bupati di seluruh Jawa Barat," khususnya dari Koalisi Indonesia Maju plus (KIM+) ujarnya. 

Beliau juga menambahkan bahwa PSN Jawa Barat akan bekerja sama dengan berbagai elemen masyarakat untuk memastikan Pilkada berjalan dengan aman, tertib, dan demokratis. "DPD PSN Jawa Barat saat ini sudah memiliki jaringan yang kami anggap cukup untuk dapat mensukseskan pilkada ditingkat Provinsi, hingga Kota'" dan Kabupaten. 

Dengan telah terbentuknya 10 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Kota dan Kabupaten diJawa Barat, seperti Kota Bogor, Kota Bandung, Kota Cirebon, Kota Depok, Kab Bogor, Kab Bekasi, Kab Cianjur, Kab Cirebon, Kab Karawang dan Kab Kuningan Kami akan memanfaatkan kekuatan ini untuk berperan aktif dalam menjaga stabilitas selama proses pemilihan berlangsung serta mengawal agar suara rakyat benar-benar tersampaikan," lanjutnya. 

Organisasi Prabu Satu Nasional, yang didirikan oleh Teungku Muhammad Raju di Jakarta, berkomitmen untuk mengembangkan program strategis yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Teungku Muhammad Raju, selaku Ketua Umum dan H. Ryan Rifna Rachmawan, ST selaku Sekretaris Jenderal Prabu Satu Nasional. 

Prabu Satu Nasional sendiri yang beberapa waktu lalu berkompeten3 mendapatkan suara yang signifikan melesat ketika menjadi relawan 02 Prabowo - Gibran saat pemenangan pemilihan presiden 2024 Menjadi salah satu organisasi yang di perhitungkan saat ini. 

Pilkada Serentak 2024 di Jawa Barat merupakan agenda besar yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat. DPD PSN Jawa Barat berharap, dengan kerja sama yang baik antara masyarakat, pemerintah, dan seluruh stakeholder terkait, Pilkada kali ini dapat berjalan dengan sukses dan melahirkan pemimpin-pemimpin yang amanah serta mampu membawa Jawa Barat ke arah yang lebih baik. Dan yang utama mampu meningkatkan ekonomi masyarakat Jawa Barat. 

Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat, PSN Jawa Barat yakin bahwa dukungan mereka akan memberikan kontribusi positif bagi proses demokrasi di Jawa Barat, serta memastikan Pilkada Serentak 2024 berlangsung dengan lancar dan damai.

(Dwi)

Hadir Di Tengah Masyarakat, Serda Dedy Kurniawan Turut Bangun Saluran Irigasi



 

Blitar, Media Analis Indonesia - Dalam upaya mendukung pembangunan di wilayah binaannya, Serda Dedy Kurniawan Babinsa Koramil 0808/15 Gandusari, pagi ini turut serta dalam melaksanakan kegiatan kerja bakti pembangunan saluran irigasi bersama warga masyarakat.

Kegiatan ini, dilaksanakan bertempat di lahan persawahan Dusun Purwosari Desa Ngaringan Kec. Gandusari Kab. Blitar, Rabu (28/8/2024).

Melalui kerja bakti dan gotong royong bersama ini, Babinsa dan Warga berupaya untuk meningkatkan ketersediaan air bagi pertanian dan diharapkan akan berdampak positif bagi peningkatan produktivitas pertanian.

Bati Tuud Koramil 0808/15 Peltu Trias menyampaikan," Dengan semangat kebersamaan, Babinsa bersama warga masyarakat bergotong-royong dalam membangun saluran irigasi, yang berfungsi untuk mengairi lahan pertanian, ujarnya.

Adanya kolaborasi yang baik antara Babinsa dan warga masyarakat, harapannya kegiatan ini dapat mencerminkan komitmen bersama dalam mendukung pembangunan infrastruktur di wilayah tersebut," imbuhnya.

Lebih lanjut ia menambahkan," Kegiatan kerja bakti pembangunan saluran irigasi ini, semoga dapat menjadi contoh positif bagi warga masyarakat yang lainnya, untuk turut serta dalam memajukan wilayahnya. Dan hasil dari kegiatan ini, diharapkan juga dapat memberikan manfaat yang nyata bagi pertanian dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Dusun Purwosari Desa Ngaringan ini," tutupnya 

(Dwi)

Kapolresta Cirebon Berikan Penyuluhan kepada Siswa SMAN 1 Palimanan


Kab.Cirebon, Media Analis Indonesia - Polresta Cirebon memberikan penyuluhan kepada para siswa SMAN 1 Palimanan ( Nepal ) Kecamatan Palimanan Kabupaten Cirebon, Rabu (28/8/2024). Kegiatan penyuluhan tersebut disampaikan langsung Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H.

Dalam penyuluhan tersebut, pihaknya mengaku bersyukur mendapatkan kesempatan untuk bertatap muka secara langsung dengan siswa-siswi SMAN 1 Palimanan yang merupakan para calon pemimpin masa depan.

"Siswa-siswi SMA Nepal 1 merupakan penerus bangsa. Hari ini, kami hadir untuk Memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat salah satunya kepada generasi muda," katanya.

Pihaknya tidak ingin generasi muda, terhambat meraih cita citanya,  berhenti di tengah jalan karena berbagai kendala. " kalian harus sukses, lancar dalam meraih mimpinya sesuai dengan cita citanya". Kita semua harus bersyukur saat ini sudah diberikan kemerdekaan, yang diperjuangkan oleh para Pahlawan yang terdahulu.

"Kemerdekaan yang sudah kita peroleh tolong dijaga. Jaga kedamaian, jaga keamanan di lingkungan kita.

Masih ada anak - anak pelajar yang hobinya pengen tawuran, bawa sajam, terlibat pelanggaran hukum dan lainnya. Kita semua sudah dikarunia akal pikiran dan hati nurani untuk bisa membedakan mana yang baik dan mana hang buruk. Kalian harus bisa memilih, harus bisa menolak ajakan untuk melakukan hal yang salah,  jangan pernah mau diajak oleh temannya untuk melakukan kegiatan yang tidak benar," ujarnya.

Selain memberikan motivasi kepada pelajar, Kapolresta juga bertatap muka dengan oerwakilan Kepala Sekolah Menengah Atas dan SMK se Kab Cirebon dan mengajak para guru untuk melakukan pembinaan karakter dan pengawasan yang  lebih kepada para pelajar. Kapolresta Cirebon juga meminta agar pelajar tidak ada yang membawa kendaraan roda 2 ke sekolah jika belum cukup umur. Lengkapi helm jika diantar orang tuanya. Ajak anak anak untuk tertarik menjaga kebersihan, keindahan lingkungan serta diajak untuk tertarik menanam tanaman pangan.  Jika guru guru memerlukan bantuan polisi jangan sungkan untuk menghubungi Polsek terdekat atau layanan 110.

Pihaknya juga mengingatkan agar pelajar tidak ada yang coba coba dalam penyalahgunaan narkoba, sekaligus mendoakan agar siswa-siswi SMAN 1 Palimanan menjadi pemimpin yang besar.

"Kami mengingatkan para siswa untuk jangan coba-coba narkoba, karena penyalahgunaan narkoba mempunyai pengaruh yang buruk untuk kesehatan dan masa depan kita. Hal-hal seperti ini agar bisa memfilter mana hal baik mana hal buruk demi masa depan anak-anak kita calon pemimpin masa depan ini," katanya.

Ilham

Selasa, 27 Agustus 2024

Kapolres Majalengka Pimpin Pengamanan Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati di Pasar Lama Majalengka

 


Majalengka, Media Analis Indonesia - Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, memimpin langsung kegiatan pengamanan pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka, Dr. H. Karna Sobahi, M.M.Pd dan Koko Suyoko, yang berlangsung di Lapangan Pasar Lama Majalengka, Selasa (27/8/2024).

Dalam kegiatan yang melibatkan jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Majalengka dan seluruh personil yang terlibat dalam pengamanan, AKBP Indra Novianto memastikan proses pendaftaran berjalan dengan aman dan tertib. Pengamanan ketat diterapkan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan selama berlangsungnya acara penting ini.

"Kami telah menyiapkan strategi pengamanan yang matang untuk memastikan seluruh rangkaian proses pendaftaran berlangsung lancar dan aman. Kehadiran personil kami di lapangan juga untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang turut hadir," ujar AKBP Indra Novianto.

Proses pendaftaran yang berlangsung di tengah antusiasme pendukung pasangan calon ini tetap berjalan dengan baik berkat pengamanan yang ketat. Aparat kepolisian mengawal jalannya acara dari awal hingga akhir, serta memastikan arus lalu lintas di sekitar lokasi tetap terkendali.

Dengan pengamanan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Majalengka, seluruh rangkaian acara pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka berjalan tanpa hambatan. Masyarakat yang hadir juga diimbau untuk tetap menjaga ketertiban dan mengikuti arahan petugas demi kelancaran acara tersebut.

Kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Majalengka untuk menjaga kondusivitas wilayah selama berlangsungnya tahapan Pilkada, serta menjamin keamanan dan kenyamanan bagi seluruh peserta dan masyarakat yang terlibat.

Adrian

Polwan Polda Jabar Goes To School Sambangi Sekolah di Bandung, Sampaikan Hal Ini

 


Bandung, Media Analis Indonesia - Para personel Polisi Wanita (Polwan) Polda Jabar  menggelar kegiatan ‘Polwan Goes To School’, pada hari Senin (26/8/2024). 

Kegiatan ini digelar dalam rangkaian peringatan Hari Polwan ke-76 tahun 2024 dengan menyasar sekolah - sekolah yang berada di Kota Bandung.

Kegiatan Polwan Goes To School dipimpin langsung oleh Ketua Panitia HUT Polwan Polda Jabar AKBP Luki Mega didampingi AKBP Sumi, Kompol Imas, Kompol Rita, Kompol Delita, Kompol Nurul serta Perwakilan  Polwan Polda Jabar  yang dibagi untuk dua lokasi sekolah.

Polwan Goes To School dilaksanakan di dua lokasi. Anggota Polwan dibagi untuk kegiatan di SDN 111 Jl. Penyambungan dan SMPN 30 Jl. Sekejati Kota Bandung.

Dalam kegiatan Polwan Goes To School ini, diberikan sosialisasi terkait keamanan berinteraksi di dunia maya, bermedia sosial, bahaya narkoba, tertib berlalu lintas dan pemahaman mengenai bahaya kenakalan remaja hingga mengajak para siswa untuk menghindari perilaku negatif yang dapat merusak masa depan mereka.

“Kenakalan remaja bukan hanya merugikan diri sendiri, tetapi juga keluarga dan lingkungan sekitar. Kami berharap para siswa bisa memahami dampak buruk dari kenakalan ini dan menjauhinya. Jadilah generasi yang cerdas, disiplin, dan berprestasi,” tutur AKBP Sumi.

"Disamping itu, Kami juga memberikan pemahaman tren yang berkaitan dengan anak remaja, seperti keamanan di dunia maya. Jangan sampai mereka jadi korban dunia maya seperti pedofil online, child grooming, sextortion, love scam, cyber bullying dan penipuan online,” jelasnya.

Remaja merupakan kelompok yang rentan menjadi korban di dunia maya, karena masih pada masa pencarian jati diri.

“Dunia maya kan borderless, semua orang dari seluruh penjuru dunia bisa berinteraksi. Kalau ketemu orang baik, tidak masalah. Tapi jika bertemu yang jahat, anak-anak bisa terpedaya dengan iming-iming atau janji,” katanya.

Beberapa siswa mengapresiasi kegiatan Polwan Goes To School karena dinilai positif. Mereka mendapat banyak informasi baru yang sangat bermanfaat, terutama menghindari kenakalan remaja, efek negatif dunia maya hingga bahaya narkoba.

“Alhamdulillah, Polwan Goes To School sangat bermanfaat dan berguna, dijelaskan tentang kenakalan remaja, narkoba hingga kejahatan online, jadi kini lebih waspada,” ucap salah satu siswi SMPN 30 Kota Bandung.

Kegiatan Program Polwan Goes To School tersebut sebagai salah upaya penting meningkatkan edukasi untuk mencegah kenakalan remaja.

Dengan penyuluhan rutin diharapkan pelajar menjadi paham tentang hukum sehingga tidak terlibat tindak pidana apapun, termasuk tawuran pelajar.

Program Polwan Goes To School ini adalah bagian dari upaya untuk membentuk karakter pelajar dan mencegah terjadinya kenakalan remaja.  Dengan memberikan pemahaman yang tepat sejak dini, diharapkan  dapat membantu generasi muda untuk memilih jalan yang benar dan sukses di masa depan.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan tanggung jawab pelajar terhadap perilaku mereka, serta membangun hubungan yang lebih baik antara Polisi dan komunitas sekolah. Polwan Polda Jabar berupaya untuk terus melaksanakan program ini guna mendukung pembentukan karakter.

Ilham

Wakapolda Jabar Dorong Anggota Polri dan ASN Purna Tugas Menuju "Pensiun Bahagia" Lewat Pembekalan Pelatihan

 


Bandung, Media Analis Indonesia - Wakapolda Jawa Barat, Brigjen Pol. Bariza Sulfi, membuka secara resmi kegiatan Pembekalan dan Pelatihan Keterampilan Bagi Anggota Polri dan ASN Polda Jabar Tahun Anggaran 2024 yang akan Purna Tugas bertempat di Aula Kantor BPVP Lembang Bandung Barat, Senin (26/8/2024)    

Acara yang bertema "SIAP PENSIUN BAHAGIA" ini bertujuan untuk mempersiapkan para personel yang akan memasuki masa pensiun agar dapat menjalani masa purna tugas dengan bahagia dan produktif.

Kegiatan ini dihadiri pula  oleh Karo SDM Polda Jabar, Kombes Pol. Harry Haryadi, S.I.K., M.Hum., dan Bapak Mochamad Yusuf, S.H. (Kepala BPVP Bandung Barat).                   

Dalam sambutannya, Brigjen Pol. Bariza Sulfi menekankan pentingnya persiapan mental dan keterampilan bagi anggota Polri dan ASN yang akan memasuki masa pensiun.

"Pensiun bukan akhir dari segalanya, tetapi awal dari babak baru dalam hidup. Melalui pelatihan ini, diharapkan para personel dapat mempersiapkan diri untuk menjalani masa purna tugas dengan penuh makna dan kebahagiaan," ujar Waka Polda Jabar.

Pelatihan ini mencakup berbagai materi, mulai dari pengelolaan keuangan, kewirausahaan, hingga pengembangan hobi dan bakat. Para peserta juga diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman dengan para narasumber yang ahli di bidangnya.

Karo SDM Polda Jabar, Kombes Pol. Harry Haryadi, S.I.K., M.Hum., menambahkan bahwa pelatihan ini merupakan wujud kepedulian Polda Jabar terhadap kesejahteraan para personelnya. "Kami ingin memastikan bahwa para personel yang telah mengabdi dengan penuh dedikasi dapat menikmati masa pensiun dengan tenang dan bahagia," ungkapnya.


Bapak Mochamad Yusuf, S.H. (Kepala BPVP Bandung Barat), juga menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia berharap pelatihan ini dapat memberikan bekal yang bermanfaat bagi para personel yang akan memasuki masa pensiun.

"Kami berharap para peserta dapat memanfaatkan pelatihan ini dengan baik, sehingga dapat menjalani masa purna tugas dengan penuh semangat dan produktif," ujar Bapak Mochamad Yusuf.

Kegiatan Pembekalan dan Pelatihan Keterampilan ini berlangsung selama empat hari, dengan melibatkan puluhan anggota Polri dan ASN Polda Jabar yang akan memasuki masa pensiun. Diharapkan, melalui pelatihan ini, para personel Polda Jabar dapat menjalani masa purna tugas dengan bahagia dan tetap berkontribusi positif bagi masyarakat.

Hadir pada kesempatan tersebut Kakanwil Bank BTPN (Bpk. Darfan, (Regional Bisnis Leader Jabar), Dir Binmas Polda Jabar, Kabid Keu  Polda Jabar, Para Kabag SDM, Polres Jajaran Polda Jabar dan Anggota yang akan Purna Tugas serta Narasumber.

Ilham

Hari Pertama KPU Majalengka terima Pasangan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati pasangan Karna Sobahi - Koko Suyuko


Majalengka, Media Analis Indonesia - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Majalengka di tahapan hari pertama pedaftaran pasangan bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati. KPU menerima secara resmi berkas pendaftaran pasangan Dr.H. Karna Sobahi, M.M.Pd dan Koko Suyoko sebagai calon Bupati dan calon Wakil Bupati Majalengka 2024 yang di usung dari Partai PDIP, PKS, Partai Umat, PBB, Perindo, PKN dan Partai Buruh.

Berkas tersebut diterima langsung oleh Ketua KPU Majalengka Teguh Fajar Putra Utama dari Tim pasangan Karna-Koko bertempat di Ruang Rapat Kantor KPU Majalengka, sekitar pukul 10.52 WIB, Selasa (27/8/2024).

Dalam sambutannya Teguh menyampaikan telah menerima berkas pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka, Setelah  berkas pendaftaran tersebut diterima KPU akan segera melakukan tahapan verifikasi dokumen tersebut.

"KPU Majalengka telah menerima berkas pendaftaran Karna Sobahi dan Koko Suyoko untuk pencalonan Calon Bupati dan Wakil Bupati, KPU Majalengka dan akan segera masuk proses verifikasi, untuk kedepannya kita akan lebih menjalin komunikasi agar dapat mensukseskan Pilkada yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 Novemver", ucap Teguh.

Lebih lanjut Ketua KPU Majalengka Teguh Fajar Putra Utama menyampaikan hari ini adalah hari pertama KPU Kabupaten Majalengka membuka pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Majalengka.

"Hari ini adalah hari pertama KPU Majalengka membuka pendaftaran yang buka selama 3 hari mulai pukul 08.00 sampai 04.00 wib, dan khusus dihari terakhir tanggal 29 pendaftaran dibuka pukul 08:00 sampai 23:59 wib", Teguh.

Hombing

Polisi Amankan Penjual Obat Terlarang Tanpa Izin di Periuk Tangerang, Ratusan Butir Obat Disita

 


Tangerang, Media Analis Indonesia - Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Jatiuwung, Polres Metro Tangerang Kota menindaklanjuti informasi masyarakat terkait penjualan obat-obatan daftar G tanpa izin di wilayah hukumnya.

Dalam penggerebekan ini Polisi berhasil mengamankan pelaku berinisial AM (27)  berikut barang bukti 225 butir Tramadol, 310 butir Exsimer siap jual serta handphone digunakan untuk bertransaksi dan uang hasil penjualan.

Kapolsek Jatiuwung, Kompol Robiin mewakili Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan  penggerebekan itu dilakukan terhadap toko kosmetik di Jalan Raya Regensi, Kelurahan Gebang Raya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang. Senin, 26 Agustus 2024, sekitar pukul 09.30 WIB.

"Modusnya toko kosmetik, kami menindaklanjuti adanya informasi masyarakat," kata Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Aryono. Selasa (27/8/2024).

"Saat ini pelaku berinisial AM (27) selaku pemilik dan pengedar obat-obatan terlarang itu telah kita amankan di kantor Polsek Jatiuwung, untuk pemeriksaan lebih lanjut," katanya.

Robiin menambahkan, pihaknya akan merespon cepat informasi masyarakat, bila mengetahui adanya tindak kejahatan maupun gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Jatiuwung, Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya. 

"Terhadap pelaku penjualan obat-obatan terlarang tanpa izin edar, kita dijerat dengan Pasal 196 juncto Pasal 98 ayat 2 subsider Pasal 197 juncto Pasal 106 Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan dengan ancaman hukuman penjara paling lama 15 tahun," tutupnya.

(Dwi)

Peduli Stunting, Sertu M.Nurhasan Dampingi Petugas Kesehatan Laksanakan Posyandu Balita


Blitar, Media Analis Indonesia - Sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan anak di wilayah binaannya, Sertu M.Nurhasan Babinsa Koramil 0808/01 Sukorejo, pagi ini melakukan kegiatan pendampingan petugas kesehatan melaksanakan Posyandu Balita dan pencegahan stunting, bertempat di Kel. Pakunden Kecamatan Sukorejo Kota Blitar, Selasa (27/8/2024).

Dengan kegiatan pendampingan ini, semoga upaya pencegahan stunting dapat berjalan secara optimal dan mampu memberikan dampak positif bagi pertumbuhan serta perkembangan anak di wilayah.

Langkah ini, juga mencerminkan perhatian dan komitmen bersama dalam mendukung upaya pencegahan stunting, yang merupakan masalah serius dalam pertumbuhan anak

Sementara itu, Danramil 0808/01 Sukorejo Kapten Inf Moh.Adchiyak saat di temui menuturkan," Dalam upaya pencegahan stunting, Babinsa senantiasa memberikan dukungan dan pendampingan aktif pada kegiatan Posyandu Balita di wilayah binaannya," ujarnya.

Keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ini, menunjukkan kepeduliannya terhadap kesehatan dan pertumbuhan generasi muda, sebagai aset penting bagi masa depan bangsa," tambahnya.

Lebih lanjut Kapten Inf Moh.Adchiyak menambahkan," Melalui sinergi yang baik dalam mendukung pencegahan stunting, harapannya dapat tercipta kondisi di mana setiap anak dapat tumbuh dan berkembang secara optimal," pungkasnya 

(Dwi)

Gandeng elemen Mahasiswa, Kapolresta Cirebon Berikan Penyuluhan kepada Siswa SMK Muhammadiyah Lemahabang


Kab.Cirebon, Media Analis Indonesia - Jajaran Kepolisian memberikan penyuluhan kepada para siswa SMK Muhammadiyah Lemahabang Kabupaten Cirebon, Selasa (27/8/2024). Kegiatan penyuluhan tersebut disampaikan langsung Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H.

Dalam penyuluhan tersebut, pihaknya mengungkapkan alasan kedatangannya ke SMK Muhammadiyah Lemahabang. Hal tersebut dikarenakan tugas Polri ada 3, yang pertama Memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, yang kedua Menegakkan hukum dan yang ketiga Memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat.

"Ke depan tantangan generasi muda Indonesia dalam kehidupan tidaklah mudah, banyak permasalahan permasalahan yang ada, banyak tantangan. Para pelajar yang didepan Saya ini merupakan penerus bangsa, penjaga NKRI, yang akan melanjutkan perjuangan para pahlawan. maka dari itu Kita harus menjaganya apa yang sudah diperjuangkan oleh pahlawan kita dahulu, kita isi kemerdekaan dengan hal hal positif," katanya.

Ia mengatakan, saat ini masih ada anak-anak yang berlaku negatif, dan melanggar hukum, contohnya membawa senjata tajam dipergunakan untuk tawuran konten. Padahal Tidak ada manfaatnya melakukan seperti itu, dan hanya akan berurusan dengan polisi atau berakibat lebih fatal .

'Kami mengajak anak anak semua untuk tidak melakukan hal hal yang bertentangan dengan hukum. Jangan pernah mau diajak oleh orang lain atau teman  untuk melakukan kegiatan yang tidak benar," ujarnya.

Menurutnya, Kunci kesuksesan seseorang itu yaitu Bertawakal kepada tuhan yang maha esa dan berbakti kepada orang tua, berusaha, hanya itu kunci untuk mensukseskan kita. Ia mencontohkan jika kita berbakti kepada orang tua, Insya Allah segala sesuatu dilakukan dengan cara yang baik.

Materi lain yang disampaikan dalam kegiatan ini berupa ajakan untuk disiplin dan tertib berlalu lintas. Jika berkendara R2 agar menggunakan helm, tidak menggunakan knalpot brong atau tidak sesuai spesifikasi, tidak terlibat  penyalahgunaan Narkoba.

"Penyalahgunaan narkoba juga mempunyai pengaruh yang buruk untuk kesehatan dan masa depan kita. Hal-hal seperti ini agar bisa difilter mana hal baik mana hal buruk demi masa depan  generasi muda calon pemimpin masa depan ini," katanya.

Dari perwakilan elemen mahasiwa UMC yang tergabung dalam HMI, PMII, GMNI juga memberikan motivasi kepada para pelajar untuk merrka menjauhi hal hal negatif, taat pada aturan dan bisa belajar teknik pernapafan jika mengahadapi permasalahan yang rumit di kehidupan. 

Dari pihak sekolah juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolresta Cirebon yang tidak henti hentinya berkeliling ke sekolah untuk memberikan motivasi dan edukasi serta arahan kepada para pelajar agar mereka bisa meraih cita citanya.

Ilham

Senin, 26 Agustus 2024

Polisi Selidiki Penyebab Pelajar Tewas Bersimbah Darah


Tangerang, Media Analis Indonesia – Polres Tangerang Selatan masih melakukan penyelidikan kasus kematian seorang pelajar berinisial S (14) di Jalan Palapa, Serua, Ciputat, Tangerang Selatan. Diduga korban tewas akibat luka terkena senjata tajam.

Peristiwa tersebut terjadi pada Jumat kemarin, dan saat itu korban yang berboncengan mengendarai sepeda motor dikejar oleh sekelompok remaja lainnya.

Rekannya berhasil kabur menyelamatkan diri, sementara korban S yang menderita luka bacokan di leher belakang. Dia sempat meninggalkan motornya lalu berlari hingga tersungkur di lokasi.

“Korban mengalami luka berat akibat senjata tajam, luka sobek pada bagian belakang leher dan meninggal dunia, diduga saat dalam perjalanan ke Rumah sakit,” ungkap Kasi Humas Polres Tangerang Selatan AKP Agil, Sabtu (24/8/24).

AKP Agil menyampaikan bahwa, petugas gabungan dari Polres dan Polsek Ciputat Timur telah meminta keterangan sejumlah saksi di lokasi. Polisi telah mengantongi petunjuk mengenai pelaku.

“Kasus menjadi atensi, dan saat ini sedang dalam proses penyelidikan,” tutup AKP Agil.

Fahmi

Klarifikasi Polrestabes Surabaya Terkait Viral Video Polwan Tegur Pria Sedang Makan

 

Surabaya, Media Analis Indonesia – Sebuah video yang menunjukkan seorang polisi wanita (Polwan) menegur seorang pria yang sedang makan di sebuah warung kaki lima menjadi viral di media sosial.

Video tersebut memperlihatkan petugas Polwan tersebut meminta pria itu untuk tidak makan saat diajak berbicara dengan nada yang tak menyenangkan.

Dari sikap Polwan di video tersebut yang kemudian memicu berbagai reaksi negative dari netizen.

Potongan video tersebut awalnya diposting oleh akun X (Twitter) Divisi Humas Polri pada 24 Agustus 2024 dan segera menjadi bahan perbincangan.

Dalam video itu, terlihat seorang petugas Polwan bersama beberapa anggota Polisi lainnya mendatangi sejumlah pria yang sedang duduk di warung.

Polwan tersebut menegur salah satu pria agar mematikan rokoknya dan kemudian meminta pria lain untuk bersikap sopan saat berbicara karena pria tersebut menjawab sambil makan.

Unggahan ulang video tersebut oleh akun Instagram Surabaya Kabar Metro langsung dibanjiri komentar negatif.

Banyak netizen yang menilai bahwa justru Polwan tersebut yang dianggap tidak sopan karena mengganggu orang yang sedang makan.

Menanggapi viralnya video tersebut, Seksi Humas Polrestabes Surabaya memberikan klarifikasi.

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Polrestabes Surabaya, AKP Haryoko, menjelaskan bahwa video yang viral itu merupakan potongan dari sebuah program televisi yang menayangkan kegiatan Patroli Perintis Satsamapta Polrestabes Surabaya.

Menurut AKP Haryoko, saat itu petugas sedang melakukan patroli dan menemukan sekelompok pemuda yang sedang mengonsumsi minuman keras di tempat umum.

Salah satu pemuda yang dalam pengaruh alkohol terlihat tidak sopan saat diinterogasi.

Pemuda tersebut kemudian diberikan teguran lisan dan tertulis karena minum minuman keras di tempat umum.

Dengan adanya klarifikasi ini, diharapkan masyarakat dapat memahami konteks sebenarnya dari video yang viral tersebut.

“Jadi awalnya anggota menegur karena mendapatkan ada pemuda minum minuman keras di tempat umum,”jelasnya.

Niken

Polda Riau Menyita Narkoba Jaringan Internasional Seberat 12 Kilogram

 

Pekanbaru, Media Analis Indonesia  – Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau berhasil menangkap 6 orang pengedar narkoba jaringan internasional.

Para pelaku berjumlah 6 orang. Dari tangan para tersangka tersebut polisi berhasil menyita 12 kilogram narkoba jenis sabu.

Direktur Reserse Narkoba Polda Riau, Kombes Pol. Manang Soebeti, menjelaskan, pengungkapan dilakukan Subdit III yang dipimpin oleh AKBP Edi Munawar.

“Disita 12 Kg sabu dan 10 ribu butir pil ekstasi. Tersangkanya ada enam orang,” jelasnya.

Syahrul

Viral