Jendela Bangsa Awdi - Suranenggala Kidul -, Bertempat Balai Desa Suranenggala Kidul Kecamatan Suranenggala Kabupaten Cirebon Periode Jabatan 2022-2027.
Cirebon, pada hari Rabu (18/05/2022) pukul 10.15 WIB dilaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 20 Perangkat Desa baru Desa Suranenggala Kidul.
Acara ini dihadiri oleh Kapolsek Suranenggala Kidul Pa Sudirro beserta Jajarannya, Camat Suranenggala Pa Musrikin , DanRamil Suranenggala BPD Suranenggala, Kuwu Desa Suranenggala Kidul Pa Narisa, Ketua Rt/Rw, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ketua TP PKK, LPMD dan beserta Jajaran Perangkat Suranenggala Kidul.
Setelah pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur'an dan menyayikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Acara inti segera di mulai dengan pembacaan keputusan kepala Desa Suranenggala Kidul.
Acara dengan pengambilan sumpah oleh Pa Narisa Kepala Desa Suranenggala Kidul kepada Perangkat Terlantik sekaligus pembacaan naskah pelantikan oleh Kepala Desa.
Setelah itu dengan penandatanganan pengambilan sumpah oleh Perangkat Desa baru Suranenggala Kidul di lanjutkan dengan penyerahan SK oleh Kepala Desa Suranenggala Kidul Perangkat Desa yang baru di lantik.
Acara pengambilan sumpah dan pelantikan perangkat desa baru setelah ditutup dilanjutkan dengan sambutan - sambutan.
Setelah acara sambutan di lanjutkan dengan ucapan selamat kepada Perangkat Desa Baru serta tamu undangan yang hadir dalam acara tersebut dan dilanjutkan dengan foto bersama. Acara terakhir ditutup dengan ramah dan tamah.
Laporan : Dwi Mulyani/Loly
Editor : M. Ilham Maulana
Tidak ada komentar:
Posting Komentar